Ketika lampu panggung dinyalakan kembali, terdengar teriakan penonton menyambut tampilnya sang DJ yang selalu tampil mengenakan topeng dan kaus lengan panjang tersebut.
Efek hujan dan intro lagu 'Alone' membuka penampilan Marshmello pada Sabtu (16/12/2017) dini hari di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.
Penonton semakin terlihat heboh saat Marshmello naik panggung. Mereka tampak berpindah ke depan, merapat di depan panggung. Lampu-lampu warna-warni yang terpancar dari panggung Garuda Stage membuat semangat penonton semakin membara untuk bergoyang.
Ia memainkan sejumlah lagu gubahannya, salah satunya adalah 'Silence' yang aslinya merupakan lagu hasil kolaborasi Marshmello dengan Khalid. Ia juga membawakan lagu 'You & Me'.
"Jakarta, make some noise! You guys make some noise right now!" ungkapnya menyapa para penonton.
Selain membawakan lagunya sendiri, Marshmello juga memainkan sejumlah lagu remix dari DJ dan musisi lainnya. Di antaranya adalah 'Waiting For Love' dari Avicii, 'Sweet Nothing' dari Calvin Harris dan Florence, 'Ride' milik Twenty One Pilots, hingga 'Wonderwall' milik Oasis.
Uniknya, di tengah-tengah penampilannya, Marshmello membuat heboh dengan me-remix lagu 'Eta Terangkanlah' yang sempat viral di internet. Lagu tersebut sontak membuat penonton tertawa.
Tidak hanya berhasil ajak penonton bergoyang, Marshmello juga sukses ajak penonton ikut bernyanyi ketika memainkan lagu 'This is What You Came For' dari Calvin Harris dan Rihanna. Penonton semakin bersemangat untuk bernyanyi dan melompat ketika lagu 'Alone' benar-benar dibawakan.
Penampilan Marshmello bisa dibilang berhasil menambah keseruan pesta sepanjang malam di Djakarta Warehouse Project 2017.
(srs/dar)
Photo Gallery
0 Response to "Petjah! Marshmello Guncang DWP 2017 dengan Remix 'Eta Terangkanlah'"
Posting Komentar