John Paul Ivan dan Dugaan Situs Penyebar Berita Palsu

Jakarta - Setelah memeroleh kabar dari manajemennya bahwa namanya dicatut oleh situs Pribuminews.co.id sebagai penulis lagu '#2019GantiPresiden', John Paul Ivan pun tak tinggal diam. Ia langsung melaporkan perkara tersebut ke pihak yang berwenang.

Tak hanya itu, John Paul Ivan juga memeriksa situs tersebut ke Dewan Pers. Hasilnya, ada kecurigaan situs yang menyebarkan berita bohong mengenai dirinya adalah salah satu dari sekian situs penyebar berita palsu.

"Kalau kemarin ke Dewan Pers, menanyakan, kayanya ini bukan media yang disebutnya. Nggak tahu secara terdaftar bagaimana, cuma kayanya belum benar membernya," ujar John Paul Ivan ditemui di Apartemen Semanggi, Pejompongan, Jakarta, Senin (28/5/2018).


"Ya kalau mengarah ke situ (situs berita hoax), sih kayanya iya," tambahnya.

Dicatut namanya sebagai pengarang lagu '#2019GantiPresiden', menurut John Paul bukan hanya rugi secara materi. Baginya, kerugian yang tak terhitung justru terletak pada bagaimana namanya tercemar setelah namanya dicatut dalam berita yang provokatif.

"Kalau dibilang rugi ya saya rugi sekali. Ini ya dampaknya nggak enak. Banyak perang opini di luar dan mindset orang-orang awam yang membacanya mentah-mentah menganggap itu lagu saya," jelasnya.


John Paul Ivan pribadi mengaku dirinya belum tertarik untuk campur tangan ke dunia politik. Ia lebih memilih berkarya sebagai seniman.

"Menurut saya ngapain, berpolitik ya politik aja. Saya ya berkesenian aja," katanya.
(srs/dar)


0 Response to "John Paul Ivan dan Dugaan Situs Penyebar Berita Palsu"

Posting Komentar