Tiba-tiba Viral, Siapa Sebenarnya Sabyan Gambus?

Jakarta - Grup musik religi, Sabyan Gambus tiba-tiba menjadi buah bibir. Muncul lewat YouTube dengan lagu 'Ya Habbibal Qalbi' hingga 'Ya Maulana', video dari grup ini ditonton oleh jutaan pasang mata.

Lantas, siapa sebenarnya Sabyan Gambus? Grup tersebut rupanya terdiri dari 5 anak muda, yaitu Khoirunnisa (vokalis), Ayus (keyboard), Wawan (gendang), Tebe (biola), dan Anisa Rahman (vokalis dua).

Nama Sabyan sendiri diambil dari nama anak sang kibordis. "Sabyan adalah nama anaknya mas Ayus," terang Khoirunnisa yang akrab disapa Nissa saat ditemui di Gedung Trans TV, Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (5/6/2018).

"Nama Sabyan itu spesial buat saya, secara arti bukan dari bahasa Arab, itu suka aja sama nama itu," kata Ayus ditemui di kesempatan yang sama.

Keduanya menuturkan, mereka sebenarnya bukanlah band baru. Bahkan sebelum berdiri dengan formasi yang sekarang, mereka sempat mengalami kesulitan mencari vokalis.

"Kalau sama Tebe udah kenal alam, terus ditahun pertama emang kesulitan buat cari icon vokal. Baru ketemu tahu kedua sama Nissa dan kami bertiga komit untuk jalan bareng setelah itu, barulah menyusul yang lain," terang Ayus.

Selain itu, mereka juga sempat kesulitan menentukan kemana arah musik mereka. "Yang kesulitan sih mau nentuin arah ke mana grup ini ya. Sabyan mau dibawa ke mana setelah dua tahun, lebih banyak condong ke gambus, sedangkan Nissa ini genrenya bukan gambus tapi pop juga paling kesulitan ke situ," sambungnya.

Seiring berjalannya waktu, karena para pemain lainnya belajar memang mempelajari soal musik gambus, Nissa lah yang akhirnya menyesuaikan diri.

"Sulitnya di lafaz pengucapannya harus benar-benar jadi harus dengerin lagu dan liriknya tulisannya pun harus Arab," ucap Nissa.
(srs/dar)


Photo Gallery

0 Response to "Tiba-tiba Viral, Siapa Sebenarnya Sabyan Gambus?"

Posting Komentar